Tiga Hari Penuh Inspirasi dan Kreativitas di PKKMB Politeknik Nasional
- 27 September, 2024
- 3 min read
Dosen Politeknik Nasional Denpasar mengadakan pengabdian masyarakat yang dilaksanakan pada hari jumat, 17 Januari 2020 di SMA Guru Kula yang terletak di Desa Kubu Kabupaten Bangli-Bali. Acara ini merupakan acara rutin Dosen Polnas Denpasar sebagai salah satu pelaksanaan Tri Dharma Perguruan Tinggi. Pengabdian kali ini merupakan pengajaran yang di berikan untuk siswa/i SMA Gurukula yang berjumlah kurang lebih 40 orang dan di bagi menjadi dua kelas yang masing-masing kelas berisi 20 mahasiswa. Materi yang diberikan pada pengabdian ini adalah Marketing Online yang diisi oleh Bpk. Ir. I Wayang Degeng, M.T dan Ibu Ni Luh Mayadi, S.E., M.M serta Bahasa Inggris Guiding yang diisi Bpk. I Komang Satya Permadi, S.Pd., M.Pd. Pengabdian ini dimulai dengan pembukaan dari Bpk Adi Purwantara S.T., M.Kom selaku direktur Polnas Denpasar dan dilanjut dengan sambutan dari perwakilan yayasan SMA Gurukula. Acara kemudian diisi oleh bpk/ibu dosen yang memparkan materi yang terbagi menjadi dua kelas, dengan penyampaian materi kurang lebih sekitar 2 jam.
Dengan dilaksanakannya pengabdian ini bpk/ibu dosen polnas berharap semoga materi yang disampaikan dapat bermanfaatkan bagi siswa/i SMA Gurukula serta dapat di terapkan dengan baik di kemudia hari. Bapak Adi Purwantara S.T., M.Kom selaku Direktur Politeknik Nasional Denpasar juga berharap semoga kegiatan pengabdian ini dapat terus terlaksana dan seluruh Dosen Polnas Denpasar dapat ikut andil mengadakan Pengabdian disekolah-sekolah baik SMP/SMA dan juga pada masyarakat.
© 2024 Politeknik Nasional. All rights reserved